Kemenangan Tak Mudah Chelsea


Blackburn - Chelsea harus bersusah payah dalam lawatannya ke markas Blackburn Rovers. Tapi pada akhirnya 'Si Biru' menang dengan bermodal sedikit keberuntungan dan perbaikan penampilan.

Permainan ngotot dan terbuka Blackburn membuat pertandingan kontra Chelsea, Sabtu (30/10/2010) malam WIB, diisi dengan saling serang di antara dua kubu.

Blackburn menuai hasil lebih dulu setelah Benjani Mwaruwari menjebol gawang Petr Cech pada menit 21. Untungnya, enam menit sebelum turun minum Chelsea memupus ketinggalan lewat gol Nicolas Anelka.

"Blackburn tampil bagus di babak pertama, mereka menunjukan tekanan kuat dan kami tak bisa memainkan sepakbola kami atau menemukan ruang di lini tengah," analisis Manajer Chelsea Carlo Ancelotti di situs resmi klubnya.

Di babak kedua, Chelsea tampil lebih baik. Pada akhirnya, 'Si Biru' pun mampu menutup pertandingan dengan kemenangan berkat gol Branislav Ivanovic.

"Kami mengalami kesulitan di babak pertama, di babak kedua kami lebih baik, kami mengambil risko dengan serangan balik karena Blackburn bisa bikin gol sebelum kami, kami sedikit lebih beruntung. Partai ini berat, tapi kami tampil lebih baik di babak kedua," komentar Ancelotti.

Berkat kemenangan tersebut, Chelsea mampu menjaga jarak dengan para pengejarnya di papan klasemen. The Blues kini masih tetap memuncaki klasemen dengan poin 25.

"Kami tetap di puncak dan kami berada dalam kondisi bagus, dan kepercayaan diri akan bertambah dengan kemenangan ini," pungkas Ancelotti.

Dalam partai ini Chelsea sukses mendominasi penguasan bola dengan 66%:34%. Mereka juga sedikit lebih banyak melancarkan serangan ke gawang lawan dengan 16 tembakan berbanding 14, walau shot on goal Blackburn sedikit lebih banyak yakni 3:4, seperti dicatat Soccernet.

www.detiksport.com

0 komentar: